Equity World | Harga emas naik pada awal perdagangan sesi AS hari Selasa, didukung oleh hal-hal yang positip secara harian di luar pasar emas, termasuk naiknya harga minyak mentah, melemahnya dollar AS dan turunnya yields treasury AS.
Emas berjangka kontrak bulan Februari naik $16.30 ke $1,817.90 per troy ons. Sementara perak Comex bulan Maret naik $0.233 ke $22.69 per ons.
Setelah 5 Hari Terkoreksi, Wall Street Akhirnya Menguat | Equity World
Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS mengarah naik pada saat pembukaan perdagangan sesi New York dimulai. Para trader dan investor lebih berhati-hati pada minggu ini, mencoba untuk menyesuaikan diri terhadap kebijakan moneter yang diperketat oleh bank sentral pada tahun 2022, ditengah naiknya inflasi.
Kepala the Fed, Powell mengatakan di depan Kongres AS bahwa pada tahun ini mereka akan menormalkan kebijakan moneter mereka termasuk dengan menaikkan tingkat bunga dan mulai menciutkan neraca. Akibat dari pernyataan Powell ini, pasar bergerak dengan dollar AS berada pada tekanan jual yang kuat yang mendorong naik harga emas.
“Support” terdekat menunggu di $1,800 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,789 dan kemudian $1,753
“Resistance” terdekat menunggu di $1,825 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,835 dan kemudian $1,850.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar